Sabtu, 18 April 2015

Tips Membeli Tiket Kereta Api Online

Teman-teman saya banyak yang mengalami gagal menjadi pemenang membeli tiket online, menurut pendapat mereka pukul 12.05 semua tujuan dari Gambir ke Yogyakarta, Solo dan Surabaya sudah full booked.



Untuk jadi pemenang dari jutaan pengincar tiket kereta api untuk mudik lebaran perlu trik yang jitu, Suami saya sendiri perlu mengerahkan teman-teman di mess nya dan kerabat yang ingin mudik bareng juga.

Berikut langkah-langkahnya. :

  1. Pasang alarm pukul 23.45 untuk warming up jaringan dan siapkan nomor KTP, nomor HP, kartu kredit, token dan saldo yang cukup untuk pembelian tiket.
  2. Pastikan jaringan dalam kondisi bagus, kalau saya menggunakan Indosat, Telkomsel dan Bolt karena kecepatan data adalah amunisi yang handal untuk jadi pemenang.
  3. Hidupkan semua gadget yang ada, minimal 4 untuk membuka pemesanan online seperti www.tiket.com, kereta-api online,com atau KAI Access pokoknya semua app atau situs yang menyediakan layanan pembelian kereta api online, karena situs resmi PT. KAI sepertinya belum siap menghadapi jutaan request dalam satu waktu seandainya berhasil harus mencoba lagi karena tidak terhubung ke server, sekalinya terhubung jiaaahhhh full booked (kalau kata teman saya yang dari Solo "mrongos deh" hehehe)
  4. Anda harus sudah set & go disetiap aplikasi yang Anda akan buka ya, jangan sampai Anda baru mulai registrasi, yahhh atuh itu mah dah pasti ga bisa.
  5. Anda bisa juga datang ke indomaret/alfamart atau gerai-gerai yang buka 24 jam yang menyediakan jasa pembelian tiket kereta api, barangkali beruntung.
  6. Jangan lupa berdoa semoga bisa mudik dengan nyaman dan selamat dengan kereta api.
Semoga berhasil untuk mendapatkan tiket mudik baliknya...

Demikian pengalaman Saya dalam membeli tiket kereta api online, memang saya akui susah sekali untuk membeli tiket kereta api secara online kalau tidak tahu tips dan triknya. apabila ada tambahan monggo tulis di kolom comment di bawah ini.

Terima kasih sudah mampir...

2 komentar:

  1. pesen via travel yg menjadi agen resmi KAI, mereka punya web khusus yang memiliki kecepatan akses.

    BalasHapus